Story atau kisah ini terjadi hampir 6 tahun yang lalu tepatnya 21 - 24 Desember 2013, berawal dari kesukaan kita bertiga diskusi gak penting sambil minum, kita iseng aja pengin wisata yang jauh tapi dengan dana minim, banyak destinasi yang disusulkan.. (lha wong baru high.. jadi semua kayak iyess ajah) ...Sampailah pada satu ketika dilontarkan ide wisata ke Pulau Dewata... waaasyaah... bisa dibayangkan kan ribet persiapan dan dana yang harus dikumpulkan, tapi karena we are already on the air. kita sepakat deal wisata dengan destinasi pulau dewata dan di bincangin tujuannya adalah Pantai Kuta (salah satu pantai yang bertaraf internasional dari Pulau Dewata negeri Indonesia tercinta). Satu kata kunci yang di bincangin adalah dana alias finansial alias fulus (hagz...) dan akhirnya diputuskan kita bermain di angka Rp. 300.000,- untuk rute JOGJA-KUTA-JOGJA... dengan sudah tanpa kelaparan alias include makan dan minum dijalan tapi tanpa penginapan, intinya sekali jalan ke pantai kuta dari jogja dan kembali lagi ke jogja. (one shoot).
Akhirnya hari H yang disepakati tiba pada tanggal 21 Desember 2013 jam 07.00 WIB kita berangkat dari Stasiun Lempuyangan Yogyakarta tujuan Stasiun Banyuwangi, menempuh perjalanan sekitar 12 jam bukan hal yang ringan, bayangin 12 jam manyun cuma liat gerbong kereta dan duduk dan duduk (karena tidak boleh merokok apalagi minum yang begituan hagz..) oya kita beli tiket KERETA API Sri Tanjung Jogja-Banyuwangi PP, jadi kalau sampai dihari kita pulang belum balik lagi ke Stasiun Banyuwangi yaa harus beli tiket lagi untuk pulang (disitu asyiknya.. kita harus menej waktu sesuai jadawal yang sudah disepakati sebelum berangkat)
BERSAMBUNG
BERSAMBUNG
No comments:
Post a Comment
Note: only a member of this blog may post a comment.